Representasi Kesedihan pada Tokoh Abby Dalam Film Generasi 90-an: Melankolia (Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough)

Ayuningtyas, Cok Putri Nadilla Visda (2021) Representasi Kesedihan pada Tokoh Abby Dalam Film Generasi 90-an: Melankolia (Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough). Tugas Akhir (S1) - thesis, UNIVERSITAS BAKRIE.

[img]
Preview
Text (Cover)
00. Cover.pdf - Submitted Version

Download (577kB) | Preview
[img] Text (BAB I-III)
01. BAB I - III.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (874kB)
[img] Text (BAB IV)
02. BAB IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (741kB)
[img] Text (BAB V)
03. BAB V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (136kB)
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
04. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (211kB) | Preview
[img] Text (Lampiran)
05. Lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (197kB)

Abstract

Kesedihan merupakan emosi yang normal yang pasti dirasakan oleh setiap individu. Banyak hal yang dapat menyebabkan manusia mengalami kesedihan, salah satunya karena kehilangan. Kesedihan dalam diri setiap individu berbeda-beda. Cara bagaimana setiap individu mengekspresikan emosinya pun berbeda-beda. Objek penelitian ini ingin melihat kesedihan pada tokoh Abby dalam film Generasi 90-an: Melankolia. Di mana film ini menceritakan tokoh Abby yang mengalami kesedihan mendalam karena kehilangan kakaknya karena kecelakaan pesawat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui representasi kesedihan pada tokoh Abby dalam film Generasi 90-an: Melankolia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis teks wacana kritis (AWK) model Norman Fairclough yang terdiri dari tiga elemen yaitu, representasi, relasi dan identitas. Kesedihan ditampilkan pada tokoh Abby secara verbal dan nonverbal dan kesedihan pada tokoh Abby dianalisis menggunakan tahapan kesedihan milik Kubler-Ross, yang memperlihatkan bahwa tokoh Abby menjalani proses kesedihan dengan tahap-tahap seperti, penyangkalan (denial), marah (anger), tawar menawar (bargaining), depresi (depression), dan penerimaan (acceptance). Didapatkan hasil dari penelitian ini bahwa pada analisis teks diperlihatkan elemen representasi kesedihan yang ditunjukkan pada tokoh Abby secara nonverbal dan verbal melalui adegan, dialog, dan narasi berdasarkan scenes yang telah ditentukan.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: Analisis Wacana Kritis, Kesedihan, Film
Subjects: Communication Science
Communication Science > Mass Media Communication
Communication Science > Mass Media
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Cok Putri Nadilla Visda Ayuningtyas
Date Deposited: 30 Aug 2021 12:49
Last Modified: 30 Aug 2021 12:49
URI: http://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/5267

Actions (login required)

View Item View Item