Search for collections on Universitas Bakrie Repository

Penghematan Penggunaan Air Untuk Berwudhu Di Lingkungan Kampus Universitas Bakrie Jakarta

Madonna, Sandra and Rahmaniar, Irna and Nursetyowati, Prismita and Sari, Deffi Ayu Puspito and Brunner, I Made I M (2013) Penghematan Penggunaan Air Untuk Berwudhu Di Lingkungan Kampus Universitas Bakrie Jakarta. Universitas Bakrie. (Unpublished)

[thumbnail of pdf]
Preview
Text (pdf)
Laporan akhir wudhu 1.pdf - Accepted Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kelangkaan air bersih yang terjadi membuat banyak orang kehilangan akses untuk mendapatkannya. Di sisi lain, penggunaan air bersih khususnya air untuk bersuci (wudhu) seringkali berlebihan bahkan cenderung terbuang percuma. Rasulullah Muhammad S.A.W. mencontohkan umatnya untuk berhemat air dalam berwudhu, cukup dengan satu mud saja.Memandang ketimpangan yang terjadi tersebut, penelitian ini dilakukan untuk melihat potensi penghematan air untuk berwudhu yang bisa dilakukan di Universitas Bakrie. Penelitian dilaksanakan di salah satu mushola Universitas Bakrie dengan metode eksperimen dan observasi langsung di lapangan dengan 2 (dua) pendekatan, yaitu pendekatan secara teknologi dengan menggunakan alat pembatas aliran air(flow restrictor) dan pendekatan secara sosial dengan mempelajari tanggapan para pemakai setelah dilakukan pembatasan aliran air untuk berwudhu. Sampling dilakukan sebanyak 2000 kali untuk 3 (tiga) tahap, yaitu sebelum pemasangan flow restrictor, setelah pemasangan flow restrictor dan setelah dilakukan sosialisasi kepada pengguna mushola. Hasil menunjukan bahwa penggunaan flow restrictor pada keran air dapat menghemat volume air wudhu sebesar sebesar 67% dengan volume rata-rata sebesar 933 mL setiap berwudhu. Laki-laki dapat berhemat air wudhu sebesar 72% sementara perempuan dapat berhemat sebesar 57%. Para pemakai keran air wudhu umumnya setuju dengan upaya penghematan yang dilakukan.

Item Type: Other
Uncontrolled Keywords: Air; flow restricto; keran air; teknologi penghematan air; wudhu
Subjects: Science Paper
Environmental Science and Technology > Water Distribution Systems
Environmental Science and Technology > Water Supply
Environmental Science and Technology > Water Treatment and Conditioning
Divisions: Lembaga Penelitian dan Pengembangan
Depositing User: Ahmad Yani
Date Deposited: 29 Jun 2018 07:10
Last Modified: 29 Jun 2018 07:10
URI: http://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/1462

Actions (login required)

View Item View Item