PENGARUH KEGIATAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA CITRA TERMINAL PETIKEMAS (TPK) KOJA (Studi Kasus Kegiatan CSR Terminal PetiKemas(TPK) Koja ‘’ Bank Sampah’’ di Kecamatan Koja , Jakarta Utara )

Esmeralda, Anggi Audia (2018) PENGARUH KEGIATAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA CITRA TERMINAL PETIKEMAS (TPK) KOJA (Studi Kasus Kegiatan CSR Terminal PetiKemas(TPK) Koja ‘’ Bank Sampah’’ di Kecamatan Koja , Jakarta Utara ). Tugas Akhir (S1) - thesis, Universitas Bakrie.

[thumbnail of PDF]
Preview
Text (PDF)
00. Cover.pdf - Submitted Version

Download (710kB) | Preview
[thumbnail of PDF] Text (PDF)
01 BAB I - III.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (635kB)
[thumbnail of PDF] Text (PDF)
02 BAB IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (599kB)
[thumbnail of PDF] Text (PDF)
03 BAB V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (93kB)
[thumbnail of PDF]
Preview
Text (PDF)
04 BAB Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (98kB) | Preview
[thumbnail of PDF] Text (PDF)
05 Lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (753kB)

Abstract

Sampah merupakan sebuah hal yang sangat kompleks. Kehidupan manusia beserta dengan aktivitasnya tidak lepas dengan sampah karena sampah merupakan hasil efek samping yang ditimbulkan oleh aktivitas manusia baik berupa aktivitas rumahan ataupun aktivitas kegiatan industri. Bentuk kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan yaitu dengan melalui kegiatan Corporate Social Responsibility. Salah satu perusahaan yang melakukan Corporate Social Responsibility adalah Terminal PetiKemas Koja. Melalui kegiatan Corporate Social Responsibility Bank Sampah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kegiatan Corporate Social Responsibility Bank Sampah pada citra TPK Koja. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksplanasi serta menggunakan analisis regresi linier sederhana untuk menguji hasil penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data kuesioner dan wawancara sebanyak 40 orang . Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh antara Corporate Social Responsibility terhadap citra dan terdapat hubungan yang sangat kuat antara Corporate Social Responsibility dan citra. Di dukung oleh delapan dimensi yang terdapat di variabel Corporate Social Responsibility. Responden khususnya nasabah bank sampah memberikan respon positif terhadap kegiatan Corporate Social Responsibility yang dilaksanakan oleh pihak perusahaan Terminal PetiKemas Koja. Nilai koefisien korelasi 92,2 % bertanda positif menunjukan bahwa hubungan antara variabel Corporate Social Responsibility dan citra adalah memiliki hubungan yang searah. Dalam hal ini pengaruh dari variabel independen Corporate Social Responsibility adalah berbanding lurus dengan citra, artinya semakin meningkat Corporate Social Responsibility, maka nilai citra juga akan semakin meningkat, begitu pula sebaliknya jika semakin kecil Corporate Social Responsibility, maka nilai citra juga akan semakin menurun. Kata Kunci: Corporate Social Responsibility , Citra , Bank Sampah

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: Corporate Social Responsibility , Citra , Bank Sampah
Subjects: Communication Science > Corporate Communication
Thesis > Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Anggi Audia Esmeralda
Date Deposited: 13 Aug 2018 09:24
Last Modified: 13 Aug 2018 09:24
URI: http://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/1532

Actions (login required)

View Item View Item