Perilaku Konsumen pada Aplikasi Market Place Selama Pandemi Covid-19

Noer, Mochammad Kresna Noer (2021) Perilaku Konsumen pada Aplikasi Market Place Selama Pandemi Covid-19. Project Report. Universitas Bakrie, Jakarta. (Unpublished)

[thumbnail of pdf] Text (pdf)
Laporan Akhir Penelitian Kresna - Perilaku Konsumen.pdf - Draft Version
Restricted to Registered users only

Download (913kB)

Abstract

Perkembangan teknologi, disrupsi dan pandemi merupakan kata-kata yang sudah akrab digunakan sehari-hari saat ini. Pandemi Covid-19 melanda dunia dan tidak ada satu pun negara yang tidak terdampak. Pemerintah Indonesia telah melakukan berbagai kebijakan untuk memperlambat penyebaran virus ini sejak awal pandemi tahun 2020. Peneliti mengamati bahwa semakin banyak para produsen pada skala industri besar (bukan umkm) juga membuka tokonya sendiri di platform online market place. Hal ini tentunya membawa perubahan pada pola perilaku konsumen. Online shopping di berbagai marketplace menjadi salah satu cara mudah untuk berbelanja. Promosi-promosi yang diberikan dan terpangkasnya waktu serta biaya untuk belanja seperti bensin kendaraan dan parkir bisa jadi pertimbangan sebagian besar rumah tangga untuk memenuhi kebutuhan hariannya walaupun pandemi sudah berhenti suatu saat nanti. Sebagai bagian terkecil dalam struktur sosial, pembelanjaan di dalam keluarga, dilakukan oleh ibu rumah tangga. Didasarkan oleh itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui lebih lanjut mengenai spending dan consuming behavior yang dilakukan ibu rumah tangga selama pandemi. Adapun wilayahnya dipilih wilayah urban sebagai kawasan perkotaan yaitu Jakarta dan sekitarnya, yang memang kebanyakan telah tersentuh oleh aplikasi ecommerce sebelum pandemi. Penelitian ini menggunakan wawancara mendalam semistruktur kepada key informan. Mayoritas informan telah memanfaatkan aplikasi belanja daring untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti makanan, perawatan tubuh dan obat-obatan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: perilaku konsumen, belanja daring, disrupsi, pandemi, aplikasi daring
Subjects: Customer Behavior
Science Paper > Research Report
Divisions: Lembaga Penelitian dan Pengembangan
Depositing User: admin
Date Deposited: 13 Sep 2021 11:57
Last Modified: 13 Sep 2021 11:57
URI: http://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/5445

Actions (login required)

View Item View Item