Susanto, Tri and Djamaris, Aurino and Hermiyetti, Hermiyetti (2013) Analisis dan Simulasi Sistem Antrian Bus Rapid Transit (BRT) TRANS-JAKARTA PADA HALTE TRANSIT BNN. Jurnal Quality Manajemen & Akuntansi Universitas Prof. Dr. Moestopo, Vol.02 (10). pp. 41-53. ISSN 2087-0000
Preview |
Text (pdf)
TIN-Artikel-004 Analisis dan Simulasi Sistem Antrian Bus Rapid Transit (3).pdf - Published Version Download (1MB) | Preview |
Abstract
Antrian merupakan suatu fenomena yang dihadapi hampir seluruh industri tidak terkecuali industri di jasa yaitu Trans-Jakarta. Proses antrian merupakan suatu proses yang berhubungan dengan kedatangan pelanggan pada suatu fasilitas pelayanan, menunggu dalam baris antrian jika belum dapat dilayani, dilayani dan akhirnya meninggalkan fasilitas tersebut sesudah dilayani. Teori antrian dapat digunakan untuk mengevaluasi fenomena antrian, sehingga akan dihasilkan solusi optimal. Proses antrian dapat dirancang agar lebih efisien menggunakan model antrian. Dari model antrian ini diperoleh nilai-nilai performa yang dapat digunakan untuk menganalisis masalah antrian tersebut. Walaupun tidak secara langsung dapat menyelesaikan masalah tetapi setidaknya dapat memberikan gambaran penyelesaian dan menyumbangkan informasi penting yang diperlukan untuk mengambil keputusan atau kebijaksanaan dalam upaya peningkatan jasa pelayanan yang lebih baik. Dari data yang dianalisis didapatkan model untuk sistem pelayanan Halte Transit Trans-Jakarta kondisi real yaitu (M/M/1):(FIFO/~/~). Sedangkan untuk kondisi simulasi (M/M/2):(FIFO/~/~). Dimana rata-rata waktu pelayanan sebesar 43 detik per bus menunjukkan bahwa prosedur Standar Pelayanan Minimal (SPM) tidak berjalan dengan kenyataan di lapangan. Biaya penambahan server sebesar Rp 500.000.000 yang harus dikeluarkan sesuai dengan peningkatan performa karena dapat memenuhi prosedur Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang ditetapkan, mengatasi fenomena antrian yang terjadi dalam sistem antrian model nyata dan persiapan bertambahnya antrian karena rencana penambahan bus tahun 2012
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Simulasi Sistem Antrian, Sistem Antrian, Trans-Jakarta, Bus Rapid Transit |
Subjects: | Management Research Management Research > Market Orientation |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Program Studi Teknik Industri |
Depositing User: | Users 2 not found. |
Date Deposited: | 09 Aug 2016 02:00 |
Last Modified: | 18 Jan 2018 07:44 |
URI: | https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/184 |
Actions (login required)
View Item |