Analisis Temporal Indeks Kepadatan Vegetasi dan Suhu Permukaan Antara Wilayah Kota dan Desa Pada Konteks Urban Heat Island (UHI)

Darmawan, Ferrell Ananda (2024) Analisis Temporal Indeks Kepadatan Vegetasi dan Suhu Permukaan Antara Wilayah Kota dan Desa Pada Konteks Urban Heat Island (UHI). Tugas Akhir (S1) - thesis, UNIVERSITAS BAKRIE.

[thumbnail of Cover] Text (Cover)
00. Cover.pdf - Submitted Version

Download (623kB)
[thumbnail of BAB I-III] Text (BAB I-III)
01. BAB I-III.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
02. BAB IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (250kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
03. BAB V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (84kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
04. BAB Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (91kB)
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
05. Lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Urban Heat Island adalah manifestasi dari peningkatan suhu di daerah perkotaan relatif terhadap pedesaan di sekitarnya. Panas yang menyengat di daerah perkotaan, membahayakan kesehatan masyarakat dan membuat kehidupan sehari-hari menjadi tak tertahankan. NDVI dan LST merupakan dua indikator utama yang biasa digunakan untuk menganalisis dampak urbanisasi terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi distribusi temporal NDVI dan LST antara daerah perkotaan dan pedesaan pada musim yang berbeda dan memberikan wawasan yang lebih dalam tentang bagaimana variasi vegetasi dan suhu permukaan antara daerah perkotaan dan pedesaan mempengaruhi UHI Penelitian ini dilakukan dalam jangka waktu tertentu dengan tujuan untuk mencakup keempat musim yang terjadi di Belanda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data penginderaan jauh yang berasal dari citra satelit Landsat dari USGS. Data LST dan NDVI akan diolah menggunakan QGIS dan beberapa pendekatan untuk ekstraksi nilai dari data tersebut. Di Amsterdam, yang merupakan daerah perkotaan, kerapatan vegetasi yang lebih rendah tercermin dari nilai NDVI yang lebih rendah dan LST yang lebih tinggi sepanjang tahun, terutama pada saat musim panas, di mana efek Urban Heat Island (UHI) sangat terasa. Sebaliknya, di Ede, yang merupakan daerah pedesaan, NDVI yang lebih tinggi menunjukkan kepadatan vegetasi yang lebih baik, yang secara signifikan membantu menurunkan suhu permukaan tanah Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perbedaan antara NDVI dan LST di Amsterdam dan Ede menunjukkan bagaimana urbanisasi dan distribusi vegetasi mempengaruhi suhu permukaan. Faktor-faktor seperti perbedaan topografi antara kota dan desa, serta efek musiman juga berperan besar dalam pengaruh perbedaan NDVI dan LST di kedua wilayah tersebut.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: Analisis Temporal, Urban Heat Island, Penginderaan Jauh, Normalized Difference Vegetation Index, Land Surface Temperature, Landsat, QGIS.
Subjects: Environmental Science and Technology > Geographic Information System for Environmental Engineering
Computer Science > Information Systems
Thesis > Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Program Studi Sistem Informasi
Depositing User: Ferrell Ananda Darmawan
Date Deposited: 05 Sep 2024 07:44
Last Modified: 05 Sep 2024 07:44
URI: https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/10491

Actions (login required)

View Item View Item