ANALISIS KAPASITAS SALURAN DRAINASE JALAN (STUDI KASUS: JL. BINTARA RAYA, KECAMATAN BEKASI BARAT, KOTA BEKASI)

Ayunitami, Redhita (2024) ANALISIS KAPASITAS SALURAN DRAINASE JALAN (STUDI KASUS: JL. BINTARA RAYA, KECAMATAN BEKASI BARAT, KOTA BEKASI). Tugas Akhir (S1) - thesis, Universitas Bakrie.

[thumbnail of COVER] Text (COVER)
00. COVER.pdf - Accepted Version

Download (328kB)
[thumbnail of BAB I-III] Text (BAB I-III)
01. BAB I-III.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
02. BAB IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
03. BAB V.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (35kB) | Request a copy
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
04. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (47kB)
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
05. LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (749kB) | Request a copy

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah untuk melakukan tinjauan terhadap kondisi saluran drainase jalan yang sudah ada (eksisting). Tinjauan ini diupayakan sebagai pemecahan masalah genangan air di Lingkungan Jalan Bintara Raya, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi. Dimana telah terdapat beberapa perubahan alih fungsi lahan dari lahan kosong menjadi bangunan dan menjadikan wilayah sekitar jalan Bintara Raya sebagai pemukiman padat penduduk dan kawasan komersil. Hal ini diupayakan untuk tidak merugikan aktivitas masyarakat atau pun menghambat arus lalu lintas di jalan tersebut. Metode penelitian ini menggunakan metode survey lapangan. Selain itu, data yang dibutuhkan adalah data sekunder kemudian dianalisis berdasarkan analisis hidrologi dan hidrolika dengan mengumpulkan data curah hujan selama 10 tahun (2011 – 2020). Perhitungan ini mengikuti Pedoman Perencanaan Drainase dari Departemen Pekerjaan Umum dan Standar Nasional Indonesia (SNI). Analisis distribusi curah hujan dilakukan dengan distribusi Normal, Log Normal, Log Pearson III dan Gumbel. Kemudian di uji kesesuain dengan uji chi kuadrat dengan taraf pengujian 0,05 maka, hasil curah hujan yang memenuhi syarat adalah distribusi Log Pearson III dengan nilai curah hujan sebesar 355,19 mm. Dengan rumus Mononobe, didapat nilai intensitas curah hujan untuk periode ulang 50 tahun sebesar 217,5 mm/jam. Sesuai dengan luasan tangkapan dari drainase jalan raya, maka perhitungan debit banjir (Qr) menggunakan metode rasional dengan periode ulang 50 tahun didapatkan yaitu sebesar 0,1008 m³/det. Kapasitas daya tampung (Qs) dari saluran dihitung dan didapatkan yaitu sebesar 0,005 m³/det. Sehingga Qr>Qs, dalam hal ini saluran drainase tidak mampu menampung debit banjir rencana sehingga perlu dilakukan mendimensi ulang. Perencanaan ulang saluran drainase menjadi salah satu alternatif pemecahan masalah banjir saluran drainase di jalan tersebut. Perencanaan ulang mempertimbangkan luasan penampang dan ketersediaan lahan. Setelah dilakukan perhitungan dimensi ulang didapatkan saluran terbaik yaitu berbentuk pesegi dengan dimensi 1,5 x 1,25 m dengan bahan beton. Dari hasil perhitungan didapat kapasitas daya tampung saluran sebesar 0,1056 m³/det.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: Highway Drainage, Plan Discharge, Channel Capacity
Subjects: Civil Engineering > Hydrology Engineering
Thesis > Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Program Studi Teknik Sipil
Depositing User: Redhita Ayunitami
Date Deposited: 12 Sep 2024 11:40
Last Modified: 12 Sep 2024 11:40
URI: https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/10796

Actions (login required)

View Item View Item