SIMULASI SISTEM DINAMIK UNTUK MENGETAHUI PENGARUH KONSUMSI AIR TANAH TERHADAP PENURUNAN MUKA TANAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DKI JAKARTA

Nova, Maria Cintya (2021) SIMULASI SISTEM DINAMIK UNTUK MENGETAHUI PENGARUH KONSUMSI AIR TANAH TERHADAP PENURUNAN MUKA TANAH PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DKI JAKARTA. Tugas Akhir (S1) - thesis, UNIVERSITAS BAKRIE.

[thumbnail of Cover]
Preview
Text (Cover)
00 cover.pdf - Submitted Version

Download (532kB) | Preview
[thumbnail of BAB I - III] Text (BAB I - III)
01 BAB I - III.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (558kB)
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
02 BAB IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (590kB)
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
03 BAB V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (201kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
04 DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (205kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
05 Lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (260kB)

Abstract

Pengambilan air tanah yang berlebihan diyakini sebagai salah satu faktor utama terjadinya penurunan muka tanah yang dapat berpotensi menyebabkan banjir rob karena posisi permukaan tanah yang lebih rendah dari permukaan air. Pandemi Covid-19 yang telah terjadi di Indonesia sejak bulan Maret 2020 menyebabkan perubahan pola konsumsi air bersih yang berasal dari air perpipaan dan air tanah. Ketentuan work from home (wfh) yang dilaksanakan oleh sebagian besar kantor dan industri di Jakarta membuat banyak gedung tidak beroperasi. Dengan menurunnya angka okupansi gedung karena kebijakan wfh, akan ada kemungkinan konsumsi air tanah dari gedung bertingkat yang mengambil air tanah dari aquifer dalam dapat berkurang. Penelitian ini berbentuk pemodelan dan simulasi yang digunakan untuk membangun suatu tingkatan pengertian (level of understanding) atas sebuah sistem secara keseluruhan maupun keterkaitan dan interaksi antar variabel pembentuknya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsumsi air tanah berkenaan dengan pandemi Covid-19 terhadap penurunan muka tanah di DKI Jakarta menggunakan metode simulasi sistem dinamik. Penelitian ini dimulai dengan identifikasi sistem penurunan muka tanah, selanjutnya dibuat model konsep causal loop diagram (CLD). Langkah selanjutnya adalah membuat stock and flow diagram dengan bantuan software Vensim 8.2.1. Stock and flow diagram yang dibuat berdasarkan pada causal loop diagram. Selanjutnya dilakukan verifikasi dan simulasi model. Setelah hasil simulasi dan analisis hasil dilakukan, selanjutnya dilakukan validasi model untuk memastikan bahwa model yang dibuat telah sesuai dengan sistem nyata. Langkah selanjutnya adalah melakukan pengembangan skenario model. Skenario yang dibuat adalah skenario kebijakan work from home (wfh). Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan adanya kebijakan work from home dapat mengurangi konsumsi air tanah sebesar 64,7%. Selain itu, penurunan konsumsi air tanah pada masa pandemi Covid-19 membuat penurunan muka tanah di DKI Jakarta semakin melambat serta laju penurunan muka tanah di DKI Jakarta menurun dari 3,7 cm/tahun menjadi 1 cm/tahun.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: sistem dinamik, penurunan muka tanah, air tanah, covid-19, work from home
Subjects: Industrial & Manufacturing Engineering > Systems Modelling and Simulation
Thesis > Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Program Studi Teknik Lingkungan
Depositing User: Maria Cintya Nova
Date Deposited: 26 Aug 2021 08:39
Last Modified: 26 Aug 2021 08:39
URI: https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/5087

Actions (login required)

View Item View Item