Evaluasi Kinerja Bank Sampah "Baskom Grika" di Perumahan Griya Katulampa, Bogor

Fitriyani, Hana (2024) Evaluasi Kinerja Bank Sampah "Baskom Grika" di Perumahan Griya Katulampa, Bogor. Tugas Akhir (S1) - thesis, UNIVERSITAS BAKRIE.

[thumbnail of Cover]
Preview
Text (Cover)
COVER.pdf - Submitted Version

Download (266kB) | Preview
[thumbnail of Bab I-III] Text (Bab I-III)
BAB I-III.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (459kB) | Request a copy
[thumbnail of Bab IV] Text (Bab IV)
BAB IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of Bab V] Text (Bab V)
BAB V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (48kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version

Download (48kB) | Preview
[thumbnail of Lampiran] Text (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (258kB) | Request a copy

Abstract

Permasalahan sampah merupakan isu lingkungan yang signifikan di tingkat global. Setiap hari, manusia menghasilkan jumlah sampah yang besar dari berbagai aktivitasnya. Kota Bogor, sebagai salah satu kota di Indonesia, juga menghadapi permasalahan sampah. Untuk menghadapi tantangan tersebut, pemerintah Kota Bogor telah merancang strategi pengelolaan sampah salah satunya program bank sampah. Namun, saat ini kondisi bank sampah di Kota Bogor masih belum sepenuhnya mematuhi peraturan yang berlaku. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi kinerja bank sampah, salah satunya bank sampah “Baskom Grika” di Perumahan Griya Katulampa, Bogor dan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan performanya. Penelitian menggunakan metode observasi dan diskusi teknis yang mengacu pada Permen LHK No. 14 Tahun 2021 tentang Pengelolaan Sampah pada Bank Sampah. Observasi dilakukan dengan mengamati secara langsung lokasi penelitian, diskusi teknis dilakukan dengan pengelola bank sampah dan perwakilan nasabah. Analisis data dilakukan dengan perhitungan bobot nilai kondisi bank sampah serta fishbone analysis untuk mengidentifikasi akar masalah. Berdasarkan perhitungan bobot nilai, kondisi Baskom Grika dengan bobot nilai 69% dikategorikan dalam kondisi kurang. Terdapat tantangan bagi Baskom Grika yaitu ketidaksesuaian dengan PermenLH No. 14 Tahun 2021 dan penurunan jumlah nasabah dan pengelola aktif. Hasil analisi menyimpulkan terdapat 4 faktor permasalahan yaitu: kurangnya Sumber Daya Manusia (SDM), dana dan sarana prasarana, kurangnya pembeli, dan kebijakan. Rekomendasi yang diberikan yaitu memenuhi aspek sesuai dengan PermenLH No. 14 Tahun 2021, menjalin kerjasama dengan investor untuk peningkatan dana, serta mencari SDM yang memiliki kemampuan dalam pengelolaan sampah.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: Bank Sampah, Pengelolaan Sampah
Subjects: Environmental Science and Technology > Waste Management
Thesis > Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Program Studi Teknik Lingkungan
Depositing User: Hana Fitriyani
Date Deposited: 29 Feb 2024 09:21
Last Modified: 29 Feb 2024 09:21
URI: https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/9147

Actions (login required)

View Item View Item