PENGUKURAN KESIAPAN PERUSAHAAN PT PERTAMINA (PERSERO) DALAM PENERAPAN E-LEARNING.

Yamin, Mohammad Deffrian Swarisena Adinanda (2011) PENGUKURAN KESIAPAN PERUSAHAAN PT PERTAMINA (PERSERO) DALAM PENERAPAN E-LEARNING. Tugas Akhir (S1) - thesis, Universitas Bakrie.

[thumbnail of COVER] Text (COVER)
COVER.pdf

Download (176kB)
[thumbnail of BAB I-III] Text (BAB I-III)
BAB I-III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (487kB)
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (198kB)
[thumbnail of BAB V] Text (BAB V)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (59kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (123kB)

Abstract

Penerapan e-learning diharapkan dapat memberikan manfaat dan pengaruh yang positif terhadap pengembangan keterampilan sumber daya manusia. Untuk dapat mencapai tujuan utama dari penerapan e-learning, perusahaan perlu melakukan penelitian awal mengenai kesiapan organisasi terhadap e-learning. Dengan mengetahui data pra-kondisi, perusahaan dapat mengetahui area mana yang masih lemah sehingga memerlukan perbaikan, serta menjaga area-area yang sudah dianggap kuat untuk mendukung kelancaran penerapan e-learning. Aydin & Tasci (2005) melalui penelitiannya telah mengembangkan metode pengukuran kesiapan perusahaan terhadap penerapan e-learning, dimana penelitian tersebut mengukur empat variabel utama, yaitu faktor teknologi, inovasi, sumber daya manusia, dan komitmen atas self-development perusahaan itu sendiri. Didalam metode tersebut, Aydin & Tasci menetapkan skor rata-rata di atas 3,40 sebagai tingkat yang disyaratkan atas kesiapan perusahaan terhadap e-learning. Meskipun Aydin & Tasci mengembangkan instrumen pengukuran sesuai dengan karakteristik perusahaan di Turki, namun mereka menjelaskan bahwa Turki merupakan Negara berkembang, sehingga perusahaan-perusahaan dari negara-negara berkembang lainnya dapat menggunakan instrumen tersebut dengan mudah untuk mengetahui kesiapan perusahaan terhadap penerapan e learning. Penelitian ini dilakukan untuk mengukur kesiapan PT PERTAMINA (PERSERO) dalam menerapkan e-learning, dimana penelitian mengacu pada teoriteori serta menggunakan metode pengukuran yang telah dikembangkan oleh Aydin & Tasci. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PERTAMINA secara keseluruhan siap untuk e-learning, namun tetap perlu memperbaiki diri khususnya di bidang sumber daya manusia. Selain itu, hasil penelitian ini menunjukkan pula bahwa karakteristik pribadi responden (jenis kelamin, usia, dan tingkat pendidikan) tidak membedakan persepsi mereka secara keseluruhan atas kesiapan PERTAMINA terhadap e-learning

Item Type: Thesis (Tugas Akhir (S1) - )
Uncontrolled Keywords: e-learning, kesiapan terhadap e-learning, teknologi, inovasi, sumber daya manusia, self-development
Subjects: Management > Company Sustainability
Management > Corporate Sustainability Strategy
Business > Entrepreneurship
Management > Business Plan > Business > Entrepreneurship
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Program Studi Manajemen
Depositing User: Dika Nanda Kinanti
Date Deposited: 06 Jun 2024 07:50
Last Modified: 06 Jun 2024 07:50
URI: https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/9566

Actions (login required)

View Item View Item