Rahmad, John Basuki (2020) ANALISIS PENGARUH PERSEPSI MASYARAKAT DAN PARTISIPASI MASYARAKAT PADA KEGIATAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP CITRA PERUSAHAAN MINARAK BRANTAS GAS, INC. Tesis (S2) - thesis, Universitas Bakrie.
Preview |
Text (Cover)
00 Cover.pdf - Submitted Version Download (702kB) | Preview |
Text (BAB I)
01 BAB I - III.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (996kB) | Request a copy |
|
Text (BAB IV - V)
02 BAB IV - V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (689kB) | Request a copy |
|
Text (BAB VI)
03 BAB VI.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (162kB) | Request a copy |
|
Preview |
Text (Daftar Pustaka)
04 Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Download (398kB) | Preview |
Text (Lampiran)
05 Lampiran.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (307kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Persepsi Masyarakat dan Partisipasi Masyarakat terhadap Pelaksanaan Kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dan dampaknya pada Citra Perusahaan. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Persepsi Masyarakat pada Kegiatan CSR (X1) dan Partisipasi Masyarakat pada Kegiatan CSR (X2), variabel mediasi atau intervening dalam penelitian ini adalah Pelaksanaan Kegiatan Corporate Social Responsibility/CSR (Z), sedangkan variabel terikatnya adalah Citra Perusahaan (Y). Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini berlokasi di desa Kalidawir dan desa Kedung Banteng, kecamatan Tanggulangin, kabupaten Sidoarjo. Populasi dalam penelitian ini adalah warga masyarakat penerima program CSR Minarak Brantas Gas, Inc. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik probability sampling atau sampling peluang dengan metode simple random sampling atau sampel acak sederhana. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis jalur untuk menentukan hasil analisis hipotesis. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa terdapat pengaruh langsung yang signifikan persepsi masyarakat pada kegiatan CSR (X1) terhadap pelaksanaan kegiatan CSR (Z) dengan Significance t variabel X1 sebesar 0,004 (< 0,05). Hasil analisis juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh langsung yang signifikan partisipasi masyarakat pada kegiatan CSR (X2) terhadap pelaksanaan kegiatan CSR (Z) dengan signifikansi t variabel X2 sebesar 0,000 (< 0,05). Hasil lain menunjukkan bahwa terdapat pengaruh langsung yang signifikan persepsi masyarakat pada kegiatan CSR (X1) terhadap citra perusahaan (Y) dengan Significance t variabel X1 sebesar 0,000 (< 0,05); terdapat pengaruh langsung yang signifikan partisipasi masyarakat pada kegiatan CSR (X2) terhadap citra perusahaan (Y) dengan Significance t variabel X2 sebesar 0,000 (< 0,05); dan terdapat pengaruh langsung yang signifikan pelaksanaan kegiatan CSR (Z) terhadap citra perusahaan (Y) dengan significance t variabel Y sebesar 0,000 (< 0,05). Hasil pengujian pengaruh tidak langsung menunjukkan bahwa terdapat pengaruh tidak langsung yang signifikan persepsi masyarakat pada kegiatan CSR (X1) terhadap citra perusahaan (Y) melalui pelaksanaan kegiatan CSR (Z) dengan signifikansi variabel X1 terhadap Y melalui Z sebesar 0,013 (< 0,05); dan terdapat pengaruh tidak langsung yang signifikan partisipasi masyarakat pada kegiatan CSR (X2) terhadap citra perusahaan (Y) melalui pelaksanaan kegiatan CSR (Z) dengan signifikansi variabel X2 terhadap Y melalui Z sebesar 0,000 (< 0,05). Kata kunci : persepsi masyarakat, partisipasi masyarakat, pelaksanaan kegiatan corporate social responsibility (CSR), citra perusahaan
Item Type: | Thesis (Tesis (S2) - ) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | persepsi masyarakat, partisipasi masyarakat, pelaksanaan kegiatan corporate social responsibility (CSR), citra perusahaan |
Subjects: | Social Sciences > Social Sciences (General) Thesis > Thesis (S2) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Program Studi Magister Management |
Depositing User: | John Basuki Rahmad |
Date Deposited: | 26 Feb 2020 12:54 |
Last Modified: | 26 Feb 2020 12:54 |
URI: | https://repository.bakrie.ac.id/id/eprint/3268 |
Actions (login required)
View Item |